Friday, 7 February 2014

TATA TERTIB LOMBA HITUNG CEPAT MATEMATIKA Tingkat SD/MI dan SMP/MTs

Lomba Hitung Cepat Matematika terdiri dari tiga tahapan, yaitu; Tahap Perempat Final, Tahap Semi Final, dan Tahap Final.
A.  Tahap Penyishan
1.    Materi pada tahap perempat final ini berisikan soal pertambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian.
2.    Semua siswa diberi satu paket soal yang harus dikerjakan. Banyaknya soal secara keseluruhan adalah 100 soal berupa essay.
3.    Waktu yang disediakan untuk mengerjakan semua soal tersebut adalah 15 menit.
4.    Sistem penilaian adalah sebagai berikut :
Jawaban benar akan memperoleh skor 4, jawaban salah akan memperoleh skor -1, jawaban tidak diisi memperoleh skor 0.
5.    Nilai dari tiap peserta diurut mulai dari yang terbesar hingga yang terkecil yang kemudian akan dihasilkan 10 nilai tertinggi yang akan masuk ke tahap semifinal.
6.    Lembar jawaban yang telah diisi oleh peserta tidak dapat dikembalikan, sepenuhnnya menjadi hak panitia.
7.    Alat tulis yang digunakan adalah Ballpoint.
8.    Tidak ada tambahan soal dan soal tidak boleh dibawa pulang
9.    Panitia hanya menyediakan satu lembar kertas untuk menghitung, dan tidak diperkenankan bagi peserta menambah kertas atau alat hitung lainnya.
10.     Peserta yang terlambat boleh mengkuti lomba dengan catatan tidak ada tambahan waktu.

B.  Tahap Semifinal
Pada tahap ini The Best Ten peserta dilombakan kembali untuk mendapatkan The Best Four.
1.    Materi pada tahap semi final ini berisikan soal tambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian.
2.    Semua siswa diberi satu paket soal yang harus dikerjakan. Banyaknya soal secara keseluruhan adalah 70 soal berupa essay.
3.    Waktu yang disediakan untuk mengerjakan semua soal tersebut adalah 10 menit.
4.    Sistem penilaian adalah sebagai berikut :
Jawaban benar akan memperoleh skor 4, jawaban salah akan memperoleh skor -1, jawaban tidak diisi memperoleh skor 0.
5.      Nilai dari tiap peserta diurut mulai dari yang terbesar hingga yang terkecil yang kemudian akan dihasilkan 4 nilai tertinggi yang akan masuk ke tahap final.
6.    Lembar jawaban yang telah diisi oleh peserta tidak dapat dikembalikan, sepenuhnnya menjadi hak panitia.
7.    Alat tulis yang digunakan adalah Ballpoint.
8.    Tidak ada tambahan soal dan soal tidak boleh dibawa pulang.
9.    Panitia hanya menyediakan satu lembar kertas untuk menghitung, dan tidak diperkenankan bagi peserta menambah kertas atau alat hitung lainnya.
10.    Peserta yang terlambat boleh mengkuti lomba dengan catatan tidak ada tambahan waktu.

C.  Tahap Final
Tahap final ini terdiri dari 3 babak, yaitu : Tes Tulis, Soal Wajib dan Soal Rebutan.
a.    Soal Tulis
1.    Setiap peserta berhak memperoleh 30 soal yang sama.
2.    Waktu untuk menyelesaikan soal adalah 3 menit.
3.    Sistem penilaian adalah sebagai berikut :
Jawaban benar akan memperolehskor 10, jawaban salah akan memperoleh skor -5, jawaban tidak diisi memperoleh skor 0.
4.    Tidak ada soal tambahan, jika peserta selesai mengerjakan soal sebelum waktu berakhir diharap untuk memeriksa jawaban kembali.
5.    Peserta yang terlambat boleh mengkuti lomba dengan catatan tidak ada tambahan waktu.

b.    Soal Wajib
1.    Setiap peserta berhak memperoleh 20 soal.
2.    Pembaca soal akan membacakan soal secara berkala selama 3 menit.
3.    Waktu dimulai dari soal pertama dibacakan.
4.    Jika peserta menjawab benar akan mendapatkan skor10, dan bila salah skor tidak dikurangi.
5.    Apabila peserta tidak bisa menjawab boleh mengatakan pas atau ulang.
6.    Soal yang belum terjawab akan dibacakan kembali apabila waktunya masih cukup.
7.    Tidak ada soal tambahan
8.    Panitia hanya menyediakan satu lembar kertas untuk mengotret, dan tidak diperkenankan bagi peserta untuk menambah kertas atau alat hitung lainnya.
9.    Pembaca soal akan membacakan soal secara urut, tetapi peserta harus menjawab sesuai dengan aturan matematika. (harap diperhatikan kali, bagi, tambah dan kurangnya)
10.  Peserta yang terlambat boleh mengkuti lomba dengan catatan tidak ada tambahan waktu.

c.    Babak Rebutan
1.    Babak rebutan dilakukan selama 5 menit dimulai dari soal pertama dibacakan.
2.    Pembaca soal akan membacakan soal hanya satu kali.
3.    Waktu untuk menyelesaikan tiap soal yaitu 10 detik dan waktu untuk menjawab diberikan interval waktu 3 detik setelah bel berbunyi.
4.    Peserta yang berhak menjawab adalah peserta yang menekan bel paling dahulu dan sah diperslahkan oleh dewan juri.
5.    Jawaban yang pertama dianggap sah oleh dewan juri.
6.    Peserta yang menekan bel paling dahulu dan sah dipersilahkan oleh dewa njuri, kemudian jawaban benar maka akan memperoleh nilai 10.
7.    Peserta yang menekan bel paling dahulu dan sah dipersilahkan oleh dewan juri, kemudian jawaban salah,  maka skor akan dikurangi 10.
8.    Setiap peserta hanya memiliki satu kesempatan untuk menjawab dalam setiap pertannyaan.
9.    Bila regu yang tidak dipersilahkan oleh dewan juri dan menjawab benar maka jawaban dinyatakan salah dan skor dikurangi 10.
10.  Penonton atau supporter dari masing-masing peserta tidak diperkenankan member bantuan jawaban kepada peserta dalam bentuk apapun, jika itu dilakukan maka soal dianggap gugur.
11.  Panitia hanya menyediakan satu lembar kertas untuk menghitung, dan tidak diperkenankan bagi peserta untuk menambah kertas atau alat hitung lainnya.
12.  Pembaca soal akan membacakan soal secara urut dan peserta harus menjawab sesuai dengan aturan matematika. (harap diperhatikan kali, bagi, tambah dan kurangnya)

13.  Peserta yang terlambat boleh mengkuti lomba dengan catatan tidak ada tambahan waktu.

0 comments:

Post a Comment